Jatisari — Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Jatisari, dr. Hj. Anisah, M.Epid., MM., FISQua, menyampaikan ucapan Selamat Memperingati Hari Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 27 Rajab 1447 Hijriyah kepada seluruh masyarakat, khususnya jajaran tenaga kesehatan dan pegawai RSUD Jatisari.
Dalam keterangannya, dr. Hj. Anisah menyampaikan bahwa peringatan Isra Mi’raj merupakan momentum penting bagi umat Islam untuk memperkuat keimanan, meningkatkan kualitas ibadah, serta meneladani akhlak mulia Nabi Muhammad SAW dalam kehidupan sehari-hari, termasuk dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab pelayanan kesehatan kepada masyarakat.
“Peringatan Isra Mi’raj hendaknya menjadi pengingat bagi kita semua untuk terus meningkatkan integritas, kedisiplinan, serta keikhlasan dalam bekerja. Nilai-nilai spiritual yang terkandung dalam peristiwa Isra Mi’raj sangat relevan dalam membangun pelayanan kesehatan yang humanis, profesional, dan berorientasi pada keselamatan pasien,” ujar dr. Hj. Anisah.
Ia juga mengajak seluruh civitas hospitalia RSUD Jatisari untuk menjadikan momen ini sebagai sarana refleksi diri, memperkuat sinergi, serta menumbuhkan semangat pengabdian dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
“Atas nama pribadi dan manajemen RSUD Jatisari, saya mengucapkan Selamat Hari Isra Mi’raj 27 Rajab 1447 Hijriyah. Semoga kita semua senantiasa diberikan keberkahan, kesehatan, dan kemudahan dalam menjalankan amanah,” tuturnya.
Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi seluruh lapisan masyarakat untuk terus mempererat ukhuwah, menjaga nilai-nilai moral, serta meningkatkan kualitas kehidupan sosial dan spiritual di tengah tantangan zaman.
Penulis : Arief rachman
