Pelantikan Pengurus HIPMI Karawang 2025–2028 Berlangsung Meriah, Tegaskan Komitmen Transformasi Ekonomi Daerah
Amojohar.my.id | Karawang – Pelantikan Pengurus Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kabupaten Karawang periode 2025–2028 resmi digelar pada Minggu, 23 November 2025, di Aula Husni Hamid, Komplek Pemda Karawang.Jln.Ahmad Yani no.1 Karawang barat, Acara berlangsung meriah dan penuh optimisme, dihadiri jajaran pengurus HIPMI Jawa Barat, pejabat OPD, para pelaku usaha muda, serta sejumlah tamu undangan dari berbagai sektor.
Mengusung tema “Transformasi Bisnis, Maju Babarkeun Mewujudkan Karawang Emas”, momentum pelantikan ini menjadi penanda penting bagi upaya penguatan ekosistem bisnis muda di Karawang, sekaligus mendorong terciptanya kolaborasi yang lebih solid antara dunia usaha dan pemerintah daerah.
Rangkaian acara diawali dengan registrasi peserta, pembacaan doa, serta menyanyikan Lagu Indonesia Raya, Hymne HIPMI, dan Mars HIPMI. Puncak kegiatan ditandai dengan pelantikan dan pengukuhan pengurus baru BPC HIPMI Karawang untuk masa bakti 2025–2028. Usai pelantikan, acara dilanjutkan dengan penyampaian laporan serta sambutan dari sejumlah tokoh yang hadir.
Dalam kesempatan tersebut, HIPMI Karawang juga menandatangani nota kesepahaman (MoU) dengan sejumlah mitra strategis. Penandatanganan ini menjadi simbol komitmen bersama dalam memperkuat jejaring usaha serta membuka peluang kolaborasi yang lebih luas di periode mendatang.
Bupati Karawang Aep Syaepuloh dalam sambutannya menegaskan bahwa UMKM merupakan penggerak utama perekonomian daerah yang harus didorong secara berkelanjutan. Ia menyampaikan apresiasi terhadap peran para pelaku usaha muda yang telah menunjukkan kontribusi nyata dalam pembangunan ekonomi lokal.
“Saya merasa bangga, UMKM yang saya bina menjadi yang terbaik,” ujar Bupati Aep dalam pidatonya. Menurutnya, penguatan UMKM menjadi kunci tumbuhnya perekonomian Karawang secara merata. “Kalau UMKM jalan, ekonomi itu justru bergerak dari bawah. Hadirnya HIPMI sangat dibutuhkan. Saya berharap HIPMI hadir di tengah masyarakat, memberikan yang terbaik, dan terus bersinergi dengan Pemerintah Daerah,” tambahnya.
Pelantikan ini diharapkan menjadi langkah awal bagi HIPMI Karawang untuk menghadirkan program-program inovatif, memperkuat kapasitas pengusaha muda, serta mendorong terciptanya iklim usaha yang lebih kompetitif di daerah. Dengan semangat transformasi dan kolaborasi, HIPMI Karawang optimistis dapat berkontribusi dalam mewujudkan visi “Karawang Emas” di masa mendatang.
Penulis : Arief rachman
